Senin, 13 Mei 2013

renungan wanita sholehah

Diposting oleh Unknown di 21.59



Saya buat tulisan dengan judul Renungan untuk para wanita sholehah, ada penegasan untuk para wanita sholehah karena yang tertarik membaca tulisan ini hanya yang ingin menjadi wanita sholehah. Mungkin isinya akan menghasilkan pro dan kontra, tetapi biarlah, yang marah biarlah marah... yang benci biarlah benci... yang suka biarlah suka, intinya saya hanya ingin mengajak anda wahai wanita sholehah untuk merenungkan kondisi yang saya paparkan ini. Sebelumnya saya mohon maaf jika tulisan ini di tulis oleh orang yang tidak sholeh. Tetapi wajib bagi semua orang yang mengaku beriman untuk menerima kebenaran yang tidak menyelisihi dalil yang rojih, walaupun bersumber dari anak kecil.


Wahai para wanita...
Ingatkah kalian di masa jahiliyah...
Masa di mana bayi wanita di kubur hidup-hidup...
Jikapun hidup, maka di buang tidak di urus...
Di biarkan di jalanan dengan kehinaan dan tidak di nikahi...
Tidak pula mendapatkan warisan dari kerabat keluarganya....
Setelah datang Islam yang di bawa oleh Rosululloh Sholallohu'alaihiwassalam...
Para wanitapun mulai di junjung tinggi kehormatannya...
Para wanitapun di nikahi...
Para wanitapun di beri hak untuk mendapat warisan...
Bahkan para lelaki di wajibkan untuk menjaga para wanitanya...
Wanita di sembunyikan dan di amankan bagaikan berlian yang berharga...
Sekarang wanita minta di samakan derajatnya dengan para lelaki...
Sudah di beri hati masih minta jantung....
Lelaki bekerja wanitapun ingin bekerja...
Lelaki menjadi imam dalam sholat, wanitapun ingin menjadi imam....
Di wajibkan berhijab di anggapnya mengekang kebebasan haknya...
Ingatlah engkau dulu bagimana...
Dulu di masa jahiliyah engkau di jalanan karena di buang dengan kehinaan...
Sekarang engkau di jalanan karena keinginan engkau ingin mendapat kehinaan...
Tidak maukah engkau di sayang dan di jaga...
Tidak maukah engaku dimuliakan...
Apakah engkau merasa dimuliakan karena di pandang banyak para lelaki...
Apakah engkau merasa di hormati karena banyaknya lelaki menggoda...
Apakah engkau merasa terjaga kehormatannya dengan berpenampilan seksi...

Untuk para lelaki, kewajiban bagi kalian untuk menjaga para wanitanya, Istri, anak, ibu dan saudari nya. Jangan di biarkan auratnya di nikmati banyak lelaki. Karena setiap dosa yang diperbuat oleh para wanita maka akan menarik setiap lelaki yang menjadi tanggung jawabnya untuk masuk ke dalam siksa api neraka.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Wanita Seorang Mutiara Copyright © 2011 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by web hosting